Bahan :
- 150 gr tepung ketan
- 1 sdm tepung terigu,
- 3 lembar daun pandan , iris tipis.
- 150 ml air
- Sejumput garam.
- 3 tetes pewarna hijau
Rebusan :
- 1 liter air
- 2 sdm minyak
- 2 lembar daun pandan
Inti /Unti
Kelapa :
- 150 gr kelapa parut, pilih yang agak muda.
- 150 gr gula merah, sisir
- 150 ml air
- 2 lembar daun pandan
- Sejumput garam
Cara :
- Terlebih dulu kita bikin inti/unti. Masukkan air, daun pandan dan gula merah, masak hingga gula larut.
- Masukkan kelapa parut dan garam, masak sambil diaduk terus dan airnya mengering, angkat sisihkan.
- Blender daun pandan dan air, saring, ambil airnya.
- Campur tepung ketan, terigu dan garam, tuangi sebagian dari air pandan tadi, masukkan juga pewarnanya, uleni , bila masih belum kalis, beri air lagi, terus uleni hingga kalis dan bisa di bentuk. , sisihkan.
- Rebus bahan rebusan hingga mendidih .
- Sementara itu buat bulatan-bulatan dari adonan sebesar kelereng.
- Bila air rebusan sudah mendidih, cemplungin bulatan-bulatan tadi , tapi sebelumnya di pipihkan dulu , masak hingga semuanya mengapung, angkat dinginkan.
- Sajikan dengan inti/unti kelapa
2 komentar:
Saya dengar dan biasa sebut ini kue kecicak he he he
@PAZAR oh yaa hhe bisa beda gitu ya nyebutnya
Posting Komentar