Apa Sih Kecantikan Itu?




Pernahkan anda mendengar sebuah ungkapan tentang arti dari kecantikan, bahwa cantik itu tidak harus menyiksa? Kecantikan sejati ada dalam diri dan hati setiap manusia.

Ya, Mungkin itulah pengertian cantik yang sebenernya, banyak orang yang rela menyiksa dirinya demi mendapatkan sebuah predikat cantik dengan cara melakukan operasi plastik berulang kali di seluruh bagian tubuh yang dirasa kurang, atau dengan segala macam perawatan dan obat dengan bahan kimia yang jelas-jelas berbahaya.


Mungkin belakangan ini pengertian cantik sejati telah dikaburkan oleh liberalisasi industi, Industri kosmetik dan perawatan tubuh menggeser pemahaman seseorang tentang arti kecantikan yang sebenarnya, bahwa insan yang cantik adalah yang mempunyai kulit putih dan cerah tidak punya noda hitam ataupun bebas jerawat barang sedikitpun. Semua itu bertujuan untuk kepentingan marketing demi memasarkan produk yang mereka jual


Arti kecantikan sejati tidaklah cukup hanya yang telihat dari penampilan fisik seseorang terlepas apakah orang itu berkulit putih dan cerah ataupun selalu up to date dengan tren fashion terbaru. Tetapi kecantikan sejatinya ada dalam diri setiap manusia, tersimpan dan dibawa sejak lahir, maka tidaklah salah banyak orang yang berkata kecantikan hati dapat mengalahan kecantikan fisik dari seseorang.
Jadi siapapun anda tetap bisa tampil penuh keindahan tanpa harus tersiksa dengan berbagai macam perawatan dan kebutuhan. Mulailah dengan memiliki pengertian di bawah ini :

Quote:
Tak ada yang sempurna
Jangan jadikan model sebagai Role Model. Tak ada definisi atau ukuran tertentu mengenai standarisasi kecantikan. Tak perlu bersusah payah untuk meniru gaya mereka karena apa yang mereka lakukan belum tentu cocok untuk anda. Orang yang hanya ikut-ikutan trend fashion tanpa mengerti kebutuhan dan kecocokan dengan dirinya sendiri, tak akan pernah bisa memunculkan pesona dirinya dengan baik.

Quote:
Jangan terlalu fokus dengan diri sendiri
Saat anda terlalu fokus pada diri sendiri. Anda akan menjadi orang yang terlalu peduli pada hal-hal kecil dan gemar mengkritik diri sendiri. Daripada hanya meributkan diri sendiri, belajarlah mendekati orang lain dan buat mereka merasa menarik diri dan diingini. Dengan lebih memprhatikan orang lain ketimbang diri sendiri. Anda akan menjadi sosok yang lebih menyanangkan. Anda juga akan berhenti menghakinmi diri sendiri, dan rasa percaya diri anda tidak akan terkikis.

Quote:
Ubah pola pikir
Berhati-hatilah dengan pikiran buruk tentang diri sendiri. Daripada berpikir ‘tubuhku besar’, ‘pahaku berlemak’, lebih baik ganti pikiran anda dengan kata-kata lebih netral dan positif, seprti ‘tubuhku sehat’ atau, ‘kakiku berotot’. Jangan bosan untuk menggali sisi potsitif dari diri anda. Berpikir positif sangat berguna untuk menjaga mood anda tetap baik. Carri tahu, mengapa orang-orang menyukai anda. Mungkin karena pribadi anda yang hangat dan menarik, mungkin karena kemampuan anda menghargai orang lain. Karakteristik positif semacam ini menjadi daya tarik yang bersifat jangka panjang ketimbang daya tarik hanya diukur dari penampilan fisik.

Quote:
Jadi diri sendiri
Saat anda berhenti ‘jaga image’ atau ‘berusaha keras menjadi orang lain’, maka anda akan lebih membuka diri anda apa adanya, sehingga anda akan lebih mudah didekati dan diajak bicara. Karena orang akan mendekati bukan karena seberapa cantiknya anda, tetapi seberapa mudah anda untuk membuka diri untuk didekati.

Quote:
Jangan takut tua
Jangan pernah takut dengan bertambahnya usia. Setiap usia menyimpan kecantikan dan pesonanya masing-masing.

Quote:
Bahagia dengan diri sendiri
Orang yang cantik secara fisik belum tentu lebih bahagia dibanding orang yang kurang cantik secara fisik. Kuncinya : perasaan optimis, harapan, hubungan yang saling mengasihi, dan memiliki tujuan hidup, adalah hal-hal yang lebih mempengaruhi kebahagiaan anda ketimbang penampilan fisik semata.

Quote:
Kembangkan potensi
Tiap orang diciptakan dengan kelemahan dan kelebihannya masing-masing. Jadi, daripada hanya memusingkan kelemahan, lebih baik gali potensi diri. Jangan ragu untuk minta masukan teman, kerabat, agar anda lebih menganali kelebihan anda. Jangan malas untuk menambah wawasan. Orang yang cerdas dan luas wawasan akan sealu tanggap dengan hal-hal yang sedang diperbincangkan oleh lawan bicaranya. Intelektualitas menjadi salah satu tolak ukur kecantikan dalam diri yang dimiliki seseorang.

Quote:
Cari pengakuan diri
Tiap manusia butuh pengakuan. Namun predikat baik tentu saja tidak semata mengarah pada paras yang ayu atau postur tubuh tinggi dan tegap. Pengakuan lewat prestasi dan kontribusi anda terhadap masyarakat juga bisa membuat orang lain menghormati dan mengakui anda.

Quote:
Sayangi diri anda
Kesibukan bukan alasan untuk merawat diri, Kalau anda ingin dihargai orang lain, belajarlah menghargai diri sendiri. Tak usah mengenakan pakaian bermerk desainer terkenal untuk tampil fashionable, yang penting bersih dan sesuai situasi dan kondisi. Perawatan tubuh dan kulit tidak perlu memaksakan agar kulit menjadi putih dan cerah, sesuaikan warna kulit anda agar terlihat lebih bersih dan terawat, cobalah dengan mulai memakai perawatan alami, karena ternyata alam telah menyediakan semua yang dibutuhkan oleh tubuh kita. selain itu rawatlah diri dari dalam seperti menjaga pola makan sehat dan olahraga. Orang yang rutin berolahraga pasti lebih bersemangat dan ceria dibanding orang yang tak pernah berolahraga.

Dengan demikian mari kita mengubah mindset dan mengembalikan cantik sejati kepada pengertian yang sebenarnya, selamat mencoba!

0 komentar:

Posting Komentar


up