Eyeshadow membuat mata lebih cantik dan wajah terlihat ceria. Pastikan penggunaannya tepat sesuai dengan bentuk mata Anda.
1. Mata yang Kecil
Pilih warna eyeshadow yang cerah agar mata terlihat lebih besar. Aplikasikan warna terang pada kelopak mata bagian dalam hingga luar. Aplikasikan warna yang lebih gelap di atas garis kelopak mata dan baurkan sedikit hingga terlihat alami.
2. Mata Turun ke Bawah
Jika ujung mata Anda turun ke bawah, gunakan eyeshadow ke atas dan ke luar. Aplikasikan eyeliner dekat garis bulu mata dan ratakan eyeshadow ke bagian luar kelopak mata. Agar mata tampak lebih terlihat mantap, gunakan mascara gelap.
3. Mata yang Lebar
Jadikan mata tampak lebih dekat dengan pangkal hidung, dengan menggunakan warna highlight di tengah bagian atas kelopak mata. Gambarkan tulang alis dari bagian dalam ke luar dengan warna medium, diakhiri dengan agak miring. Aplikasikan eyeliner untuk membuat mata lebih fokus pada bagian tengah dan ujung dalam mata.
0 komentar:
Posting Komentar